Kamis, 19 Juli 2012

Pengembangan Busi Laser Akan Menggantikan Busi Konvensional


Tuntutan jaman makin cepat, dan semakin kedepan pemakaian energy semakin besar, maka kita dituntut untuk seefisiensi mungkin untuk memakai energy, salah satunya adalah BBM (Bahan Bakar Minyak). Serta pengurangan pencemaran gas emisi yang semakin hari semakin tinggi.
Takunori Taira dari Japan’s Institute of Natural Science mempertunjukkan “Busi Laser” dimana menggunakan sistem sinar laser dan bukan elektroda, pada Konferensi Laser & Electro Optic di Baltimore.
“Busi laser” yang menggunakan material inti terbuat dari bahan yttrium-aluminum-gallium (YAG) ini diklaim dapat memperbaiki efisiensi konsumsi BBM serta emisi gas buang yang lebih rendah, karena proses pembakaran yang lebih baik dan sempurna, juga secara teoritis usia pakainya bisa sangat panjang dibanding busi konvensional karena busi laser tidak menggunakan elektroda, dimana elektroda pada busi konvensional akan menjadi aus seiring berjalannya waktu.
Team Taira yang didukung oleh Japan Science and Technical Agency konon sedang bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan pembuat Busi terkemuka di Jepang, tetapi belum diketahui kapan busi laser ini akan diproduksi dalam skala komersial dan dijual bebas.
Kita berharap agar secepatnya busi tersebut bisa di pasarkan ke seluruh dunia, agar polusi gas emisi bisa di tekan seminimal mungkin. 

0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Blogger Themes